Cara Screenshot di iPhone Semua Model


Kalau di Android, screenshot bisa dilakukan dengan menarik tiga jari dari atas layar. Kalau di iPhone bagaimana? Inilah cara screenshot di iPhone semua model, baik yang pakai Face ID, Touch ID plus Tombol Samping dan Touch ID plus Tombol Atas. Teruskan membaca:

Cara Screenshot di iPhone dengan Face ID

Baik, Face ID adalah sistem pengenalan wajah yang didesain dan dikembangkan oleh Apple Inc. untuk beberapa model iPhone berikut:

iPhone X
iPhone XS
iPhone XS Max
iPhone XR
iPhone 11
iPhone 11 Pro
iPhone 11 Pro Max
iPad Pro 12.9-inch (2018) (3rd generation)
iPad Pro 12.9-inch (2020) (4th generation)
iPad Pro 11-inch (2018) (1st generation)
iPad Pro 11-inch (2020) (2nd generation)

Bagaimana cara mengambil screen capture atau screenshot di iPhone model ini?

1. Tekan Tombol Samping dan Volume Atas bersamaan
2. Segera lepas kedua tombol
3. Setelah mengambil screenshot, akan muncul thumbnail sementara waktu di pojok kiri atas layar
4. Ketuk thumbnail tersebut untuk membuka hasil screenshot

Cara Screenshot di iPhone dengan Touch ID plus Tombol Samping

Baik, ada beberapa model iPhone yang memakai Touch ID. Hanya saja, model iPhone yang memakai Touch ID dan Tombol Samping yaitu iPhone model 6 dan yang lebih baru, seperti iPhone 6 Plus, iPhone 6S, iPhone 6S Plus, iPhone 7, iPhone 7 Plus, dst.

Nah untuk model iPhone dengan Touch ID plus Tombol Samping, berikut adalah cara untuk mengambil screenshot:

1. Tekan Tombol Samping dan tombol Home bersamaan
2. Segera lepas kedua tombol
3. Setelah mengambil screenshot, akan muncul Thumbnail sementara waktu di pojok kiri atas layar Anda
4. Ketuk thumbnail tersebut untuk membuka hasil screenshot.

Cara Screenshot di iPhone dengan Touch ID plus Tombol Atas

iPhone yang punya tombol atas ini ada di iPhone SE (generasi 1) dan yang sebelumnya. Cara screenshot di iPhone model ini yaitu:

1. Tekan Tombol Atas dan Home bersamaan
2. Segera lepas kedua tombol
3. Setelah mengambil screenshot, akan muncul thumbnail sementara di pojok kiri atas layar Anda
4. Ketuk thumbnail tersebut untuk membuka hasil screenshot.

Di Mana Screenshot itu Tersimpan


Buka Photos, lalu buka Albums, lalu buka Screenshots.

Yak, ini tadi cara screenshot di iPhone semua model. Semoga bermanfaat.

Belum ada Komentar untuk "Cara Screenshot di iPhone Semua Model"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel