iPhone 5s VS Google Nexus 5. Mana yang lebih bagus?

Dengan diluncurkannya Android ala Google dengan merk Nexus 5, kini iPhone 5s punya saingan yang sepadang. Meski begitu, kedua alat ini tetap punya keunggulan masing-masing. Berikut adalah perbandingan antara iPhone 5s dengan Nexus 5, androidnya Google.

Tampilan (Display).
Layar Google Nexus 5 lebih lebar daripada iPhone, meski memang tidak banyak selisihnya. Google Nexus 5 memiliki layar 4.95 inchi dengan resolusi 1920x1080 display (445ppi) dengan sistem Gorilla Glass3. Saingannya, iPhone 5s, memiliki layar 4 inchi dengan sistem display Retina, LED backlit IPS LCD dengan resolusi 1136x640 (326ppi). Dengan data seperti itu, resolusi Google Nexus 5 tiga kali lebih besar daripada iPhone 5s.

Prosesor (Processor)
Google Nexus 5 menggunakan prosesor Snapdragon 800 Quadcore 2.3 Ghz, yang didukung dengan memori RAM 2 GB. iPhone 5s menggunakan prosesor A7 dengan mosi M7 dan didukung dengan prosesor pembantu dualcore 1.3 Ghz 64-bit. Dalam hal ini, iPhone dengan prosesor A7-nya berhasil mengungguli Google Nexus 5.

Sistem Operasi (Operating System)
Baik Android 4.4 pada Google Nexus 5 atau pun iOS 7 pada iPhone sama-sama bagus. Jadi dalam hal ini, keduanya imbang.

Kamera (Camera)
Kedua ponsel pintar ini sama-sama memiliki kamera dengan resolusi 8-Megapixels, untuk kamera belakang, dan 1.3-Megapixels untuk kamera depan. Meski begitu, kamera iPhone 5S memiliki sensor yang lebih besar dengan lubang kamera yang lebih lebar yang menghasilkan gambar lebih baik pada pemotretan yang kurang pencahayaan. Dalam hal ini, iPhone 5S menang. Baca pula perbandingan antara iPhone 5s dengan Nokia Lumia 1020 (smartphone dengan kamera 41-Megapixels).

Memori (Memory)
Google Nexus 5 menawarkan pilihan memori internal sebesar 16 GB dan 32 GB, dengan tidak menyediakan slot memori jika penggunanya ingin memiliki memori yang lebih besar. iPhone 5S, menawarkan pilihan memori internal lebih banyak, 16 GB, 32 GB, dan 64 GB. Siapa yang menang?

Baterai (Battery)
Google Nexus menggunakan baterai berdaya 2,300mAh dengan waktu penggunaan maksimal 17 jam dan lama waktu siaga adalah 12 hari. Saingannya, iPhone 5S memiliki daya tahan 10 jam jika digunakan nonstop, dan 10 hari dalam keadaan idle. Di sini Google Nexus 5 menang.

Harga (Price)
Google Nexus 5 dengan dua varian memori (16 dan 32 GB) dijual dengan harga sekitar Rp. 5,293,742.80 dan Rp. 6,023,939.40. iPhone 5s dengan tiga pilihan kapasitas memori, dibanderol dengan harga Rp. 9,766,379.53; Rp. 11,409,321.88; dan Rp. 13,052,264.23.

Oke, sekarang Anda yang memutuskan, mana pemenangnya. Berikan di kolom komentar. (Aegindia/iPhone-OI)

1 Komentar untuk "iPhone 5s VS Google Nexus 5. Mana yang lebih bagus?"

  1. Dengan diluncurkannya Android ala Google dengan merk Nexus 5, kini iPhone 5s punya saingan yang sepadang. Meski begitu, kedua alat ini tetap punya keunggulan masing-masing. Berikut adalah perbandingan antara iPhone 5s dengan Nexus 5, androidnya Google.

    BalasHapus

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel